TRAVEL / FOOD - Tidak hanya masyarakat Amerika yang melakukan voting untuk presiden barunya nanti, masyarakat Jepang juga ikutan memilih. Tapi dalam bentuk burger. Seperti apa tampilan burger yang diberi label burger Trump dan burger Clinton?
Masyarakat Jepang diberi kesempatan untuk menentukan pilihan terkait pemilihan Presiden Amerika yang tengah jadi perbincangan hangat di media. Bedanya, masyarakat Jepang bukan menyuarakan pilihannya lewat voting, melainkan terlibat dalam pilihan yang berpengaruh pada urusan perut. Sebuah restoran burger ternama J.S.Burger mengeluarkan menu terbatas untuk produk makanan dan minuman yang bertema ‘Pemilu Amerika’.
Dua produk burger yang jadi sorotan adalah Mr. Burger yang merujuk pada Donald Trump dan Mrs. Burger yang merujuk pada Hillary Clinton. Mr. Burger dibanderol ¥ 1.490 atau sekira Rp185 ribu. Burger ini terdiri dari roti burger berwarna gelap dan terlihat maskulin dengan berbagai isian daging sapi pastrami, sebuah patty burger, saus coleslaw klasik dan dressing Russian yang dibuat sendiri.
Sementara untuk Mrs. Burger yang dibanderol dengan harga sama, memiliki varian yang berbeda. Dalam burger ini terdiri dari roti burger yang ditaburi poppy seed dan diisi dengan sayuran segar beserta acar, kemudian diberi sosis dan daging patty. Kemudian di dalamnya juga diisi dengan mustard kuning dan daun seledri.
Sementara untuk menu minumannya, bukanlah dibuat dari inspirasi calom presiden lagi melainkan terinspirasi dari Halloween yang sebentar lagi akan tiba. Minuman dengan nama Halloween Shake Hands ini memiliki warna oranye terang yang berasal dari campuran labu, karamel Chicago dan keju cheddar dengan popcorn. Yang membuatnya menarik adalah milkshake ini disajikan dengan tampilan yang berlimpah dan disajikan bersama topping cokelat bun. Minuman ini dibanderol dengan harga ¥ 1.380 atau sekira Rp171 ribu.
Karena makanan ini mengusung tema pemilu maka setiap pembeli akan diberi kartu pemilih yang dapat dimasukkan ke dalam kotak suara di dalam restoran. Menu ini hanya tersedia sampai tanggal 7 November dan pengumuman pemilihan lewat kartu pemilih akan diumumkan pada 9 November lewat akun instagram restoran ini. Demikian seperti dilansir dari Rocketnews, Kamis (27/10/2016)
Baca Juga Artikel Lain : Prediksi Bola, Berita Sepakbola, Cara Bermain, Info Selebritis
Berita ini disampaikan oleh : WWW.BIRPOKER.COM
0 komentar:
Posting Komentar